Kalajengking


Kalajengking adalah hewan beruas dengan delapan kaki (oktopoda) yang termasuk dalam ordo Scorpiones dalam kelas Arachnida.Ada sekitar 2000 jenis kalajengking.Mereka banyak diketemukan selatan dari 49° U kecuali Selandia Baru dan Antartika .Setiap kalajengking memiliki bisa,pada umumnya bisanya termasuk neurotoksin atau racun syaraf kecuali jenis Hemiscorpius lepturus yang memiliki bisa sitotoksik (racun sel).Pada kalajengking Neurotoksin terdiri dari protein kecil ,natrium dan kalium yang berguna untuk mengganggu transmisi syaraf korbannya.Kalajengking memakai bisanya untuk melumpuhkan atau membunuh mengsanya agar mudah dimakan.
Kalajengking Purba muncul pada pertengahan masa Paleozoikum kira-kira 400 juta tahun yang lalu dan berbeda dengan kalajengking pada umumnya bentuk kalajengking purba lebih sederhana.Tubuhnya terdiri dari banyak ruas-ruas yang terlindung cangkang yang tipis dan perbedaan lainnya adalah ukurannya pada beberapa kalajengking purba mencapai 100 kali ukuran kalajengking pada masa sekarang.Ukuran kalajengking purba mencapai 2 - 3 meter dan mereka juga hidup di air.

Artikel Terkait